Kamis, 13 Oktober 2016

Ilmu Kesejahteraan Sosial


Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial, mungkin jurusan tersebut yang sedang pembaca cari – cari refrensinya. Baiklah, diartikel kali ini saya ingin sedikit memberikan refrensi kepada pembaca mengenai Jurusan Ilmu Kesejahteraan Sosial dan Prospek Kerjanya. Yang mudah mudahan akan bermanfaat bagi pembaca sekalian dalam menentukan jurusan kuliahnya diwaktu yang akan datang.
Kesejahteraan sosial (social welfare) bisa dipandang sebagai ilmu atau disiplin akademis yang mempelajari kebijakan sosial, pekerjaan sosial, dan program-program pelayanan sosial. Seperti halnya sosiologi, psikologi, antropologi, ekonomi, politik, studi pembangunan,dan pekerjaan sosial, ilmu kesejahteraan sosial berupaya mengembangkan basis pengetahuannya untuk mengidentifikasi masalah sosial, penyebabnya dan strategi penanggulangannya.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar